close

Saturday, September 24, 2011

Colin McRae : Dirt 2 Review

Platform        : Playstation 3, PC, Xbox 360, PSP, Wii, Nintendo DS
Publisher       : Codemasters, SCEE, Namco Bandai, Feral Interactive
Developer      : Codemasters, Sumo Digital, Firebrand Games
Genre            : Racing
Release         : September 2009
Rating           : ESRB Teen (T), Everyone (E) 10+, Pegi 12+






====================================================================================================================================

Introduction
Colin McRae : Dirt 2 (dengan gaya tulisan DiRT-2) atau juga dikenal sebagai Dirt 2 untuk versi Amerika adalah sebuah game bergenre racing yang diterbitkan dan dikembangkan oleh Codemasters untuk Microsoft Windows (PC).Untuk versi consolnya seperti Playstation 3, Xbox 360, Nintendo DS dan yang lainnya diterbitkan dan dikembangkan oleh perusahaan yang berbeda-beda dengan tanggal peluncuran yang berbeda-beda pula.Selain itu game ini juga dibuatkan untuk versi Mac OS X yang diterbitkan dan dikembangkan oleh Feral Interactive.Game ini diterbitkan dengan platform yang berbeda-beda secara serentak pada bulan September 2009.Dirt 2 sebelumnya pernah diumumkan pada tanggal 19 November 2008.


Colin McRae : Dirt 2 adalah game PC pertama yang menggunakan Rapture 3D sebagai sound engine utama pada game mereka.Selain itu game ini merupakan salah satu game pertama yang telah menggunakan DirectX 11 yang merupakan versi terbaru dan baru saja dirilis sebagai standar grafiknya untuk ATI 5000 dan Nvidia Geforce 400 series chipset.

Gameplay
Colin McRae : Dirt 2 memiliki 5 jenis event permainan yang berbeda, diantaranya Rally, Trailblazer, Rallycross, Landrush, dan Raid.Semua event tersebut dapat kita mainkan secara online maupun secara offline melawan AI.Selain itu beberapa event unik juga ditambahkan kedalam game antara lain Gatecrasher, Domination , dan Last Man Standing.Disamping itu beberapa pembalap rally terkenal di dunia juga ambil andil seperti Ken Block, Travis Pastrana, Tanner Foust, dan Dave Mirra sebagai bintang tamu yang berperan sebagai lawan utama maupun sebagai sahabat.Mantan pembalap rally terkenal asal Saudi Arabia, Mohammed ben Sulayem juga dapat kita temui di dalam game.Dalam beberapa pertandingan terkadang kita juga akan menemui pembalap MotoGP Valentino Rossi sebagai lawan meskipun tidak diekspos seperti Dave Mirra dan lainnya.Hubungan kita dengan para karakter tersebut secara perlahan-lahan akan terbentuk sejalan dengan berjalannya permainan.


Sebagai bagian awal di dalam game, kita akan berada di dalam sebuah mobil RV (Recreational Vehicle).Meskipun terkesan samar-samar, ini merupakan menu awal dari game.Sebagai seorang pembalap pemula kita harus berjuang meningkatkan reputasi kita dengan memenangkan beberapa pertandingan.Level reputasi kita dapat kita lihat dibagian sudut kiri bawah layar.Setiap level reputasi kita meningkat, kita akan mendapatkan uang dan membuka beberapa item yang sebelumnya terkunci seperti mobil, livery, dan hiasan dashbor mobil.Kita akan berpetualang ke beberapa negara di dunia yang mencakup wilayah Asia, Afrika, Eropa, dan Amerika Utara.Setiap wilayah memiliki bentuk lingkungan yang berbeda sehingga memberi kita sensasi balapan tersendiri.Ada sekitar 30 mobil yang dapat kita gunakan.Diantaranya merupakan mobil spesial dan hadiah.Beberapa mobil dapat digunakan pada event yang berbeda karena hanya mengubah bagian body-nya saja.Sebelum balapan dimulai, kita dapat mengubah settingan mobil dengan menu sederhana sehingga dapat menyesuaikan dengan track yang akan dihadapi.Selain itu Dirt 2 menggunakan EGO Engine yang membuat berat mobil terasa realistik sehingga kita dapat memanfaatkannya untuk melakukan beberapa teknik mengemudi.

Rally
Target utama dalam melakukan balapan rally bukanlah menjadi yang terdepan melainkan menjadi yang tercepat dalam hal catatan waktu.Siapa yang dapat mencapai garis finish dengan waktu tercepatlah yang dinyatakan sebagai pemenangnya.Kita akan dilepaskan satu per satu dari garis start untuk bersaing melawan pembalap lain dalam satu track.Jalur/ track yang akan kita hadapi bukanlah sirkuit melainkan suatu track yang panjang dan berliku dari suatu titik ke titik lainnya.Kita akan didampingi oleh seorang navigator yang akan membacakan petunjuk mengenai tikungan yang akan dilalui di depan.Mobil-mobil yang digunakan masih sama dengan mobil yang digunakan dalam Rallycross, hanya saja bumper dan spoiler-nya diubah untuk memperbesar downforce.

Daftar mobil yang dapat kita gunakan untuk Rally :
> Nissan 350Z
> BMW Z4 M Coupe Motorsport
> Pontiac Solstice GXP
> Mitsubishi Eclipse GT
> 1995 Subaru Impreza WRX STI
> Subaru Impreza WRX STI Group N
> Subaru Impreza WRX STI
> Colin McRae R4
> Mitsubishi Lancer Evolution IX
> Mitsubishi Lancer Evolution X
> Ford Escort MK II


Rallycross
Rallycross merupakan jenis balapan yang klasik dan sudah sangat umum dilakukan.Peraturan utama dalam Rallycross adalah siapa yang berhasil mencapai garis finish terlebih dahulu dialah yang menang.Kita akan bersaing dengan 7 pembalap lain dalam sebuah sirkuit dalam beberapa lap (putaran).Tekstur tanah pada sirkuit terdiri atas campuran antara tanah, lumpur, genangan air, dan juga lintasan beraspal.

Daftar mobil yang dapat digunakan untuk Rallycross :
> Mitsubishi Eclipse GT
> Mitsubishi Lancer Evolution IX
> Subaru Impreza WRX STI Group N
> Subaru Impreza WRX STI
> MG Metro R64
> Ford RS200 Evolution
> Nissan 350Z
> Mitsubishi Lancer Evolution X
> BMW Z4 M Coupe Motorsport
> Colin McRae R4
> Pontiac Solstice GXP


Trailblazer
Peraturan dalam trailblazer tidak jauh berbeda dengan rally biasa pada umumnya.Kita akan berpacu melawan waktu untuk mencapai garis finish dengan catatan waktu tercepat.Hal yang membedakan dalam trailblazer adalah tidak adanya navigator yang akan memberikan petunjuk mengenai tikungan yang akan kita hadapi didepan.Sebagian besar track balapan untuk trailblazer terdiri atas track yang lumayan lurus sehingga dapat memancing kita untuk memacu kendaraan kita secepat-cepatnya.Disamping itu lintasannya juga terdapat banyak tikungan yang amat tajam sehingga membuat kita harus berhati-hati dan berkonsentrasi dalam mengatur kecepatan mobil kita.Mobil-mobil yang digunakan masih sama dengan mobil yang digunakan dalam Rallycross, hanya saja bumper dan spoiler-nya diubah untuk memperbesar downforce.

Daftar mobil yang dapat digunakan untuk Trailblazer :
> Pontiac Solstice GXP
> Dallenbach Special
> Mitsubishi Lancer Evolution X
> Nissan 350Z
> Colin McRae R4
> BMW Z4 M Coupe Motorsport
> Mitsubishi Lancer Evolution IX
> Subaru Impreza WRX STI Group N
> Mitsubishi Eclipse GT
> Subaru Impreza WRX STI


Raid
Peraturan utama dalam Raid adalah siapa yang berhasil mencapai garis finish maka dialah pemenangnya.Kita akan bersaing dengan 7 pembalap lainnya untuk mencapai garis finish dengan menggunakan mobil-mobil raksasa namun ada pula balapan yang dikhususkan untuk kelas Buggy ataupun Trophy Truck saja.Kita akan memulai start secara bersamaan untuk kemudian menempuh jarak yang sangat jauh dari suatu titik ke titik lainnya, tidak seperti Rally ataupun Trailblazer yang memulai start secara satu per satu.

Daftar mobil yang dapat digunakan untuk Raid :
> Dodge Power Wagon
> Honda Ridgeline
> Hummer HX
> Toyota FJ Cruiser

Trophy Truck
> Chevrolet Silverado CK-1500
> Toyota Stadium Truck
> Kincaid Ford F-150 Trophy Truck
> West Coast Choppers Stuka TT
> Dodge Ram Trophy Truck

Buggy
> Brian Ickler Buggy
> PRC-1 Buggy
> Herbst Smithbuilt Buggy
> DeJong MXR


Landrush
Peraturan utama dalam Raid hampir sama dengan Rallycross dimana 8 buah mobil akan bersaing pada sebuah sirkuit dalam beberapa putaran (lap).Siapa yang berhasil menyelesaikan putaran dan pertama mencapai garis finish dialah pemenangnya.Hal yang membedakan Raid dengan Rallycross adalah mobil yang digunakan dalam balapan adalah mobil-mobil monster berukuran raksasa termasuk kelas mobil besar lainnya seperti Buggy maupun Trophy Truck.Selain itu track yang digunakan dalam race pun lebih ekstrim dengan banyaknya gundukan tanah dan genangan air daripada track yang biasa digunakan untuk Rallycross.

Daftar mobil yang dapat digunakan untuk Landrush :
> Hummer H3
> Mitsubishi Racing Lancer
> VW Race Touareg 2
> Bowler Nemesis
> Mitsubishi Pajero Dakar 1993

Trophy Truck
> Chevrolet Silverado CK-1500
> Toyota Stadium Truck
> Kincaid Ford F-150 Trophy Truck
> West Coast Choppers Stuka TT
> Dodge Ram Trophy Truck

Buggy
> Brian Ickler Buggy
> PRC-1 Buggy
> Herbst Smithbuilt Buggy
> DeJong MXR


Gatecrasher
Gatecrasher adalah sebuah event balapan special yang unik.Kita akan diminta untuk menabrak atau menghancurkan blok-blok yang telah terpasang di sepanjang lintasan dan berpacu melawan waktu.Dalam hal ini kita akan menggunakan mobil-mobil dan lintasan/track yang biasa digunakan untuk Rally dan Trailblazer.Setiap kita berhasil menabrak satu gate, kita akan mendapat tambahan waktu sekitar 5 detik.Bila kita tidak berhasil menabrak gate selanjutnya sebelum waktunya habis maka balapan dianggap selesai dan point yang kita dapatkan sedikit sehingga dapat dipastikan kita tidak akan mendapatkan juara pertama.

Daftar mobil yang dapat digunakan untuk Gatecrasher :
> Pontiac Solstice GXP
> Dallenbach Special
> Mitsubishi Lancer Evolution X
> Nissan 350Z
> Colin McRae R4
> BMW Z4 M Coupe Motorsport
> Mitsubishi Lancer Evolution IX
> Subaru Impreza WRX STI Group N
> Mitsubishi Eclipse GT
> Subaru Impreza WRX STI


Domination
Domination adalah sebuah event balapan special yang unik.Di beberapa game lain event ini disebut Elimination.Kemenagan ditentukan dari point yang dikumpulkan, bukan yang terdepan.Dalam event ini mobil-mobil yang digunakan adalah mobil yang sama untuk pertandingan Rallycross dan Landrush, sesuai kelas mobil yang ditentukan.Lintasan yang berupa sirkuit akan dibagi-bagi menjadi beberapa sektor.Kita akan bersaing dengan 7 pembalap lain untuk mendominasi suatu sektor.Mobil yang melewati suatu sektor dengan waktu tercepat akan mendominasi sektor tersebut.Hal ini akan ditandai dengan keluarnya kembang api.Mobil yang mendominasi (mobil tercepat pertama) tentunya akan mendapat point yang lebih besar daripada mobil tercepat kedua.Bagi yang berhasil mendominasi sebagian besar sektor atau bahkan semuanya dinyatakan sebagai pemenangnya.

Daftar mobil yang digunakan pada kelas Rallycross :
> Mitsubishi Eclipse GT
> Mitsubishi Lancer Evolution IX
> Subaru Impreza WRX STI Group N
> Subaru Impreza WRX STI
> MG Metro R64
> Ford RS200 Evolution
> Nissan 350Z
> Mitsubishi Lancer Evolution X
> BMW Z4 M Coupe Motorsport
> Colin McRae R4
> Pontiac Solstice GXP

Daftar mobil yang digunakan pada kelas Landrush :
> Hummer H3
> Mitsubishi Racing Lancer
> VW Race Touareg 2
> Bowler Nemesis
> Mitsubishi Pajero Dakar 1993


Last Man Standing
Last Man Standing adalah sebuah event balapan special yang unik.Di beberapa game lain event ini disebut Elimination.Peraturan utama dalam event ini sangat sederhana, mobil yang berada pada posisi terakhir akan dieliminasi dari pertandingan.Balapan akan dimulai secara bersama-sama seperti biasa.Setelah melewati titik tertentu waktu 20 detik akan dihitung mundur dan bagi mobil yang berada pada posisi terakhir akan dikeluarkan dari pertandingan, jadi kita harus memanfaatkan waktu yang diberikan untuk menyusul mobil didenpannya.Pertandingan berlangsung pada sebuah sirkuit dan akan berakhir hingga satu mobil saja yang tersisia.Peraturan yang diterapkan dalam event ini membuat pertandingan berlangsung sangat singkat namun cukup seru dan menegangkan.Bagi mobil yang tersisa (menempati posisi pertama dan bertahan) dialah pemenangnya.

Daftar mobil yang dapat digunakan pada Last man Standing :
> Mitsubishi Eclipse GT
> Mitsubishi Lancer Evolution IX
> Subaru Impreza WRX STI Group N
> Subaru Impreza WRX STI
> MG Metro R64
> Ford RS200 Evolution
> Nissan 350Z
> Mitsubishi Lancer Evolution X
> BMW Z4 M Coupe Motorsport
> Colin McRae R4
> Pontiac Solstice GXP

System Requirements
Berikut ini adalah daftar spesifikasi yang dibutuhkan untuk mnenginstall Colin McRae : Dirt 2 PC

Recommended Specifications - Enhanced for DirectX 11

  • OS: Microsoft Windows Vista Service Pack 2 or Windows 7
  • Processor: Intel quad core or AMD Phenom II X4 955
  • RAM: 3GB
  • HDD Space: 10GB
  • Video Card: ATI Radeon HD 5750 or higher, NVIDIA GeForce 400 series or higher
Minimum Specifications
  • OS: Microsoft Windows XP, Vista or Windows 7
  • Processor: Intel Pentium D 2.6Ghz, AMD Athlon 64 X2
  • RAM: 1GB (2GB for Windows Vista and Windows 7)
  • HDD Space: 10GB
  • Video Card: ATI Radeon X1600, NVIDIA GeForce 6800
Mac OS Minimum Specifications
  • OS: Mac OS X 10.6.7
  • Processor: 2.0 Ghz Intel Only
  • RAM: 2GB (4GB for Intel HD 3000 and NVIDIA 320M)
  • HDD Space: 8GB
  • Video Card: 128MB
  • Input: Keyboard
  • Not Supported: Intel GMA, NVIDIA 9400 and 7xxx, ATI X1xxx series
Mac OS Recommended Specifications
  • OS: Mac OS X 10.6.7
  • Processor: 2.4 Ghz Intel
  • RAM: 4GB
  • Video Card: 512MB
  • Input: Gamepad

Nah... akhirnya selesai sudah postingan saya kali ini untuk membahas tentang Colin McRae : Dirt 2.Seperti biasa nanti bila ada info lainnya mengenai game ini akan diupdate lagi ke postingan ini.Mohon maaf bila ada kesalahan dalam pengetikan maupun pemberian nama.Bila berkenan silahkan share dan like blog ini untuk berlangganan dan dapet info terbaru tentang game keren lainnya via facebook :)
-Erwin

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Recent Comments